Banyak orang, khususnya seorang anak yang menganggap bahwa perjodohan adalah suatu paksaan atau perampasan hak seseorang dalam menentukan pasangan hidup. Namun, perjodohan ini justru menguntungkan. Sebab, ini bukan jaman Siti Nurbaya, sehingga perjodohannya pun berbeda atau tidak sama.
Keuntungan Mendapatkan Pasangan yang Dijodohkan Orangtua |
Dijodohkan tidak selamanya buruk. Karena perjodohan jaman sekarang bukanlah suatu keharusan atau paksaan bagi seorang anak agar menikah dengan pilihan orang tua. Melainkan, memilih calon pasangan hidup yang ditawarkan oleh orang tua. Dan sudah bisa dipastikan bahwa orang tua selalu mengharapkan yang terbaik untuk kehidupan anaknya.
Inilah beberapa keuntungan mendapatkan pasangan yang dijodohkan orang tua :
1. Tidak perlu mencari
Calon yang dikenalkan oleh orang tua sudah pastinya adalah orang yang baik, mapan, bertanggung jawab, dan bisa mencintai. Sehingga, kita tidak perlu lagi sibuk mencari pasangan ke sana kemari. Calon pasangan sudah ada, tinggal keputusan kita untuk menerima dan kemudian menikah.
2. Persetujuan orang tua
Jika kita memilih sendiri pasangan kita, orang tua belum tentu menyetujui hubungan kita dengan orang yang menjadi pasangan kita itu. Tapi, jika dijodohkan, orangtua sudah pasti sangat cocok dengan calon pasangan kita. Sehingga, kita tidak perlu lagi berupaya untuk mencocokkan pasangan kita dengan orang tua. Hubungan ini tentunya akan membawa kebaikan dalam rumah tangga di masa mendatang.
3. Mendapat orang baik
Setiap orang tua pasti menginginkan yang terbaik untuk anaknya. Sehingga, jarang sekali atau mungkin hampir tidak ada orang tua yang menjodohkan anaknya dengan orang yang buruk akhlak dan perilakunya. Dijodohkan, berarti orang tua sudah mengenal kepribadian dari calon pasangan si anak, yang sudah pasti baik untuk mereka.
Nah, sudah tahu kan sobat menambahwawasandanpengetahuan.blogspot.com alasan untuk tidak berprasangka buruk pada orang tua yang ingin menjodohkan anaknya. Karena orang tua memiliki tujuan yang baik dalam hal itu, yaitu agar anaknya tidak salah dalam hal memilih pasangan hidup. Semoga kita semua bisa mendapatkan pasangan hidup yang terbaik yang bisa menemani sisa umur kita.
0 Response to "Keuntungan Mendapatkan Pasangan yang Dijodohkan Orangtua"
Post a Comment