Saat kita membeli buah di pasar atau supermarket, biasanya buah tersebut dilapisi oleh pelindung berupa jaring-jaring. Biasanya buah yang dilapisi seperti apel, pir, kiwi, dan jeruk. Lapisan itu dipasang pada tiap buah berguna untuk melindungi buah agar tidak mudah rusak. Bahan lapisan itu umumnya terbuat dari stereofoam dan berbentuk jaring.
Saat akan memakan buahnya, biasanya kita membuang lapisan tersebut begitu saja. Padahal, ternyata lapisan pelindung buah itu bisa dimanfaatkan dalam banyak hal. Penasaran bisa dipakai untuk apa saja? Berikut ini manfaat dari lapisan pelindung buah yang harus kita ketahui agar tidak langsung membuangnya begitu saja saat hendak memakan buahnya.
1. Mencuci Perkakas Dapur
Pelindung buah yang berbentuk jaring ternyata sangat ampuh untuk mengganti busa pencuci. Piring, gelas, dan perkakas dapur lainnya bisa digosok dengan pelindung buah ini. Tak hanya itu kita bahkan bisa menggunakannya untuk mencuci wastafel yang kotor.
2. Melindungi Sabun Mandi
Sabun mandi batangan yang habis dipakai biasanya akan cepat mencair. Lama-kelamaan sabun itu akan lunak dan cepat habis. Namun, dengan pelindung buah kita bisa meminimalkan terbuangnya sabun secara cuma-cuma. Caranya, bungkus sabun mandi yang habis digunakan. Lapisan buah tersebut akan menyerap air dalam sabun dengan cepat.
3. Menjadi Alas Secangkir Kopi Panas
Tentu kita pernah menghidangkan segelas kopi, cokelat, atau teh panas dalam cangkir atau gelas. Jika kita menaruhnya di atas meja tanpa adanya alas, kemungkinan besar akan merusak meja. Kopi panas, akan meninggalkan bekas di meja yang susah untuk dihilangkan. Maka sebagai pengganti alas, kita bisa menggunakan pelindung buah tersebut sebagai alas cangkir atau gelas agar tidak merusak meja.
4. Mengurangi Kelicinan
Jika sering duduk di atas kursi, kita harus membuat tempat dudukan seempuk mungkin. Nah bagi yang menggunakan bantalan duduk, kita bisa menambah lapisan buah di antara bantal dan kursi. Tujuannya untuk mengurangi kelicinan agar bantalan duduk tidak mudah bergeser.
5. Melindungi Telur
Sebagaimana fungsi utamanya, lapisan pelindung buah digunakan untuk melindungi buah. Nah, ketika kita telah memakan buahnya, kita masih bisa menggunakan lapisan pelindungnya untuk melindungi barang yang mudah pecah, misalnya telur.
Itulah beberapa manfaat dari lapisan pelindung buah yang tidak banyak kita ketahui sebelumnya. Ternyata, barang-barang yang dianggap sebagai sampah tersebut masih bisa dimanfaatkan jika kita sedikit kreatif. Daripada dibuang begitu saja, mubazir bukan?
Sumber : liputan6
0 Response to "Tips : Jangan Membuang Lapisan Pelindung Buah, Ini 5 Kegunaannya"
Post a Comment