Bulan Suci Ramadhan dilaksanakan serentak umat muslim di Indonesia tanggal 18 Juni 2015. Semua umat muslim berlomba-lomba mempersiapkan diri menyambut bulan yang penuh rahmat dan ampunan ini. Tak hanya orang dewasa yang menyambut dengan antusias datangnya bulan Ramadhan ini, anak-anak pun tak ingin ketinggalan untuk menjalankan ibadah puasa selama 30 hari.
Anak-anak, khususnya yang masih belum akil baligh belum diwajibkan untuk berpuasa, tapi melatihnya sejak masih kecil bisa menjadi pembelajaran baginya kala mereka dewasa nanti.
Menurut dokter spesialis anak yang juga menjabat sebagai Guru Besar di Departemen Ilmu Kesehatan Anak FKUI-RSCM, Prof. Dr. Agus Firmansyah, anak-anak bisa dilatih untuk berpuasa secara bertahap. Misalnya puasa selama setengah hari lalu bila anak sudah besar bisa mencoba untuk berpuasa penuh dari imsak hingga waktu magrib tiba.
"Anak umur 6 tahun saya kira sudah bisa berpuasa, tapi setengah hari dulu. Anak kan belum wajib juga jadi jangan langsung dipaksa full," kata Prof Agus di sela-sela sesi 'Nutritalk: Pembentukan Pola Makan Sehat Sejak Dini' di Jakarta, Senin (15/6/2015).
Ia juga mengingatkan kepada orangtua agar menanyakan terlebih dahulu mengenai kesiapan anak sebelum berpuasa. Latihan berpuasa ini juga bisa menjadi momen yang tepat bagi orangtua untuk menjelaskan pentingnya makna menahan lapar dan haus, serta pentingnya makan sahur dengan makanan-makanan yang bernutrisi.
"Saat sahur anak harus dijelaskan mengapa nutrisi empat sehat lima sempurna ini harus tercukupi, yang membuatnya bertahan selama berpuasa. Sahur 'kan sama dengan sarapan yang waktunya lebih awal, kalau sahurnya lengkap, anak akan lebih kuat berpuasa," terangnya.
Meski demikian, Prof Agus menganjurkan agar orangtua tidak terlalu memaksakan sang buah hati untuk berpuasa jika anak sedang dalam keadaan sakit atau tak bangun ketika makan sahur.
"Prinsip untuk menjalankan ibadah puasa antara lain kan muslim, akil balig dan sehat. Anak-anak tentu belum akil balig jadi tidak wajib berpuasa apalagi kalau sedang sakit. Bertahap saja saat mengajarkannya," pungkasnya.
Bagaimana, tak sulit bukan melatih anak-anak untuk berpuasa? Jika anak sudah terlatih berpuasa sejak kecil, mereka akan siap secara lahir dan bathin dalam melakukan ibadah puasa saat mereka sudah berkewajiban untuk melaksanakan ibadah tersebut.
0 Response to "Cara Mudah Melatih Anak Berpuasa di Bulan Ramadhan"
Post a Comment