Pernah Dengar Sumpah Pocong? Inilah Fakta Dibalik Misteri Adanya Sumpah Pocong

Pernahkah kamu mendengar tentang Sumpah Pocong? Dari namanya saja sudah menyeramkan sekali karena tergabung antara sumpah yang berarti janji yang tak boleh diingkari dan juga Pocong yang merupakan salah satu nama hantu yang menyeramkan.



Memang sih, banyak sekali orang yang di sumpah pocong karena suatu alasan. Entah karena hanya coba coba ataupun sudah dituduh melakukan suatu kesalahan. Biasanya, orang yang sering melakukan sumpah pocong adalah masyarakat perdesaan atau orang kuno.

Orang yang sedang melakukan tradisi Sumpah Pocong akan dibaringkan kemudian dibalut dengan kain kafan (dipocongi) seperti orang yang meninggal pada umumnya. Tapi, ada juga yang melakukan sumpah pocong dengan cara yang berbeda yaitu dengan mengkrudungi orang yang sumpah pocong dengan warna putih, dengan posisi duduk.

Sumpah Pocong sebenarnya dilakukan untuk membuktikan suatu tuduhan atau kasus yang sedikit atau bahkan tidak memiliki bukti sama sekali. Sehingga tuduhan akan dibebaskan dari masalah, jika orang tersebut benar tidak bersalah dan mau melakukan sumpah pocong agar semua orang percaya bahwa dirinya tidak bersalah.

Sumpah pocong dilakukan untuk memberikan dorongan psikologis pada pengucap sumpah untuk tidak berdusta. Sehingga, orang yang melakukan sumpah pocong akan menerima resiko ataupun imbasnya jika sampai orang itu berbohong.

Memang, sumpah ini sangat mengerikan karena jika sampai ada orang yang berbohong maka hukumannya bukan hanya berdosa tapi bisa saja mati seketika ataupun tersiksa seumur hidup.



Sumpah ini bukan sekedar sumpah biasa, karena melibatkan orang yang meninggal atau disebut dengan roh. Nah, roh yang sedang mengitari si pesumpah akan membuat orang tersebut tersiksa jika sampai si pesumpah berbohong.

Jadi, jika memang kamu berbohong sebaiknya akui saja jangan bersumpah apalagi sumpah pocong. Bisa-bisa nyawa sebagai taruhannya. Bagaimana menurutmu?

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pernah Dengar Sumpah Pocong? Inilah Fakta Dibalik Misteri Adanya Sumpah Pocong"

Post a Comment